Company Profile

CV TIKAR awal berdiri pada 27 Mei 2011, berdasarkan Akta Pendirian No. 132 Tanggal 27 Mei 2011. Kemudian di tahun 2022 CV TIKAR berkembang dan mendirikan sebuah CV baru yang dikhususkan menangani pekerjaan di bidang  Penelitian, Pengarsipan Digital, Perfilman, Preservasi, Pendidikan/Pelatihan, dan Pengembang Aplikasi dengan nama CV TIKAR MEDIA SOLUSI INOVASI yang berdiri pada 23 Desember 2022, berdasarkan Akta Pendirian No. 107 tanggal 23 Desember 2022 dan Akta Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia No. AHU-0080523-AH.01.14 tahun 2022.

Tujuan

Mengembangkan pengetahuan publik secara komprehensif tentang kebudayaan Indonesia melalui pemanfaatan teknologi informasi, terutama mengenai Penelitian, Pengarsipan, Pendidikan/Pelatihan dan Pelestarian, sehingga meningkat daya apresiasi, pengakuan, pengormatan, rasa-kepemilikan, dan kepedulian masyarakat pada nilai-nilai budaya Indonesia.

Visi

Perusahaan yang berperan aktif dalam mengupayakan lahir dan berkembangnya pengarsipan, publikasi, dan pelestarian budaya di Indonesia melalui pemanfaatan teknologi informasi  sehingga menjadi inovasi baru saat ini dan termanfaatkan di masa depan untuk pelayanan kebutuhan apresiasi masyarakat terhadap kebudayaan Indonesia.

Misi

Berkontribusi di dalam pengembangan kebudayaan Indonesia melalui partisipasi di dalam berbagai kegiatan Penelitian, Pengarsipan, Pendidikan/Pelatihan dan Pelestarian dengan menerapkan prinsip-prinsip keanekaragaman budaya dan standarisasi yang belaku.

Memberikan layanan informasi terbaik kepada para pelanggan dan masyarakat melalui pengerahan profesionalitas dan integritas terbaik untuk kemajuan kebudayaan Indonesia.

Kompetensi

Sudah menjadi tekad kami untuk selalu memberikan layanan terbaik melalui pengembangan keahlian dan profesionalisme sumber daya manusia secara terus-menerus guna mewujudkan visi menjadi perusahaan jasa pengembangan teknologi informasi yang berfokus pada pelestarian kebudayaan Indonesia.